Home / Rubrik / Berita

Sejuta Manfaat Daun Kelor

gambar-headline
Indonesia Post Views: 113

Siapa sangka daun kelor ternyata memiliki sejuta manfaat yang sangat baik bagi kesehatan tubuh kita. 

 

Daun kelor mudah ditemui di sekitar rumah kita, bahkan banyak orang yang menyepelekan khasiat daun kelor yang ternyata mempunyai sejuta manfaat. 

 

Dirangkum dari berbagai sumber. Berikut ini merupakan beberapa manfaat daun kelor. 

 

Menjaga Kesehatan Otak

Daun kelor juga memiliki manfaat bagi kesehatan otak dan fungsi kognitif yang dipengaruhi oleh aktivitas neuro-enhancer dan antioksidan. 

 

Daun kelor mempunyai kandungan vitamin C dan E yang tinggi, bisa melawan oksidasi yang mengarah terhadap degenerasi neuron dan meningkatkan fungsi otak.

 

Daun kelor juga mampu menormalkan neurotransmitter serotonin, dopamin, dan noradrenalin dalam otak, yang berperan sebagai kunci dalam memori, fungsi organ, suasana hati, respons terhadap stimulus seperti stres dan kesenangan, serta kesehatan mental. 

 

Menurunkan Kadar Gula Darah

Terdapat lebih dari satu penelitian yang menunjukkan bahwa daun kelor bisa membantu turunkan kadar gula darah dalam tubuh. Satu studi pada 30 wanita memperlihatkan bahwa dengan konsumsi 1,5 sendok teh atau 7 gram bubuk daun kelor setiap hari selama 3 bulan maka bisa mengurangi kadar gula darah sebesar 13,5% rata-ratanya.

 

Studi kecil yang lain terhadap enam orang dengan penderita diabetes menemukan bahwa dengan menambahkan 50 gram daun kelor ke dalam makanannya bisa mengurangi kenaikan gula darah sebesar 21%.

 

Mengurangi Peradangan 

Peradangan merupakan respon yang ditunjukkan secara alami oleh tubuh kepada infeksi atau cedera. Hal tersebut ialah mekanisme perlindungan yang penting, namun bisa menjadi masalah kesehatan utama apabila terus terusan dalam jangka waktu yang tidak sebentar. 

 

Para ilmuwan mempercayai bahwa isothiocyanate ialah senyawa anti-inflamasi utama yang ada di daun kelor, polong dan biji-bijian. Kelor mampu mengurangi peradangan dengan bertugas sebagai penekan enzim peradangan dan protein dalam tubuh dan konsentrat daun kelor bisa menurunkan peradangan dalam sel secara signifikan. 

 

Menangkal Radikal Bebas

Antioksidan merupakan senyawa yang mempunyai peran untuk melawan radikal bebas di dalam tubuh. Kadar radikal bebas yang tinggi bisa mengakibatkan stres oksidatif yang memiliki relasi dengan penyakit kronis seperti penyakit diabetes tipe 2 dan penyakit jantung. Beberapa senyawa tanaman antioksidan sudah ditemukan dalam daun kelor. 

 

Selain vitamin C dan beta-karoten, daun kelor mempunyai kandungan quercetin yang merupakan antioksidan kuat yang bisa berperan dalam menurunkan tekanan darah. Terdapat juga asam klorogenik yang mampu membantu menurunkan kadar gula darah sesudah makan. 

 

Mencegah Kanker

Daun kelor juga bisa mencegah kanker. Perkembangan kanker yang mungkin sering tidak disadari membuat tidak sedikit orang yang terkena penyakit kanker, banyak orang yang baru sadar terkena kanker setelah memasuki stadium yang tinggi.

 

Hal tersebut dikarenakan oleh proses pembentukan sel kanker memang membutuhkan waktu yang lumayan lama.

 

Oleh sebab itu sebaiknya kita sedini mungkin melakukan pencegahan agar tidak terkena penyakit kanker. 

 

Daun kelor mampu membunuh sel yang sudah mati dan mencegah sel kanker tumbuh. Manfaat tersebut diduga karena kandungan antioksidan dari daun kelor yang bisa mencegah kerusakan sel karena faktor radikal bebas.

 

Menurunkan Kadar Kolesterol Darah

Mempunyai kolesterol tinggi sangat berhubungan dengan peningkatan risiko penyakit jantung manfaat dari daun kelor bagi kesehatan tubuh dalam bentuk serbuk berguna untuk membuat jantung tetap sehat terutama dalam kontrol lipid darah, mampu mencegah pembentukan plak di arteri, dan turunkan kadar kolesterol.

 

Itulah beberapa manfaat yang bisa kita dapat dari daun kelor. Kita bisa memanfaatkan daun kelor di kehidupan sehari-hari kita, agar kita bisa merasakan manfaat yang telah disebutkan. 

 


Author

img-author

Ridho Nur Hidayatulloh

4 bulan yang lalu